‘Dalang’ di Balik Sukses Indonesia Mencari Bakat

Sosoknya sederhana. Tanpa make up mencolok, sore itu ia tampil casual dengan balutan uniform Trans TV. Rambut panjang sebahu, diikat dengan gaya klasik yang tetap menarik. Senyumnya ramah mengembang, saat penulis menghampirinya.

Siapa sangka, di balik kesederhanaannya itu, alumni Komunikasi Universitas Indonesia (UI) ini merupakan salah satu sosok penting di balik sukses ajang Indonesia Mencari Bakat, yang saat ini menjadi program favorit pemirsa televisi di tanah air.

“Dari awal kami memang sudah bertekad menghadirkan tontonan yang menghibur dan berkualitas yang disukai penonton. Terbukti, dari riset yang dilakukan Nielsen, IMB menjadi salah satu program terfavorit pemirsa di tanah air,” ungkap Herny Mulyani, Executive Producer IMB, di sela-sela audisi di Trans Studio Mall, Minggu 26 September 2010 lalu.

Menurutnya, tak mudah menghadirkan program televisi yang banyak disukai penonton. Selain berdasarkan analitis rating dari riset Nielsen, juga diperlukan kejelian membaca potensi pasar dari program tersebut. Entah itu berasal dari keseharian masyarakat, buku, film, dan program lainnya dari luar negeri.

“Inspirasinya seputar kehidupan sehari-hari, buku, film, maupun program dari luar lainnya. Nah, meski diadopsi, tetapi kami tetap membuat konsep sesuai dengan minat dan selera penonton di tanah air,” tambah ibu dua putra yang bersuamikan orang Makassar ini.

Selain memproduseri IMB, wanita yang menyukai musik dan film-film seputar politik dan isu konspirasi ini juga menangani beberapa program ‘laris’ lainnya di Trans TV, seperti Insert, Dering, Termehek-mehek hingga Sahabat GP. 

[Sapriadi Pallawalino/Foto: koleksi pribadi]

Komentar

  1. IMB dapat dikenal luas dan terkenal juga tidak terlepas dari sosok kontestan yang begitu menarik euforia penduduk indonesia sehingga menjadi salah satu acara terfavorit. salut juga harus kita berikan kepada mereka.contoh kontestan yang menarik seperti funky Papua yang begitu menarik.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Puak Poi dan Jiam Si, Sarana Meminta Petunjuk dari Sang Dewa

Emmy Wijaya, Direktur Utama PT. Sumber Sentuhan Emas

Hendri Oei, PT. Nathania Furniture